Selasa, 03 April 2007

Tiga Warga Perancis Tewas Diserang Teroris, di Arab Saudi

Sumber-sumber Saudi mengatakan kepada BBC, polisi memperlakukan insiden ini sebagai "serangan teroris".

Penembakan terjadi di dekat puing-puing kuno di Madain Saleh, di bagian barat laut Arab Saudi, yang dikunjungi banyak wisatawan.

Televisi Saudi memberitakan, para korban adalah bagian dari kelompok warga Perancis. Sebagian orang dalam kelompok itu adalah muslim yang tengah berziarah ke Makkah.

Mayor Jenderal Mansour al-Turki mengatakan, dua orang tewas seketika saat mereka beristirahat di tepi jalan dan kemudian ditembaki oleh orang-orang bersenjata.

Satu orang lagi meninggal kemudian di rumah sakit, dan satu lagi terluka parah, katanya.
Beberapa wanita dan anak juga ada dalam rombongan tersebut. Namun, mereka tidak terluka, tambahnya.

Seorang pejabat diplomat Perancis, yang dikutip kantor berita Perancis AFP, mengatakan, beberapa orang penyerang "menembakkan senapan mesin terhadap mereka saat mereka keluar [dari kendaraan mereka] untuk berjalan-jalan".

Tiga pekerja berkebangsaan Prancis tewas dalam sebuah serangan yang terjadi di sebuah situs bersejarah di Arab Saudi, Senin (26/2). Dua warga Prancis lainnya dikabarkan masih dalam kondisi kritis karena serangan itu.

Kementerian Dalam Negeri Arab Saudi mengonfirmasi peristiwa tersebut dan jumlah korban tewas. “Sekelompok warga Prancis termasuk empat laki-laki, tiga perempuan dan dua anak-anak menjadi korban penembakan saat mereka kembali dari perjalanan wisata dan berada di daerah gurun untuk beristirahat,” ujar pernyataan kementerian itu yang disebarkan melalui Kantor Berita SPA.

Presiden Prancis Jacques Chirac mengaku terkejut dengan laporan itu dan segera mengutuk serangan yang menewaskan ketiga warganya.

“Dia dengan tegas mengutuk peristiwa yang sangat dibenci itu,” tulis pernyataan kantor kepresidenan. Namun, Chirac juga mengucapkan terima kasih pada pemerintah Arab Saudi atas pertolongan yang diberikan pada warganya.

Hingga saat ini belum ada pihak yang mengaku bertanggung jawab dalam peristiwa itu. Polisi mengatakan masih berusaha mengejar pelaku yang melakukan tembakan dari dalam mobil. “Dua laki-laki tewas di tempat. Dua lainnya terluka dan salah seorang meninggal di rumah sakit,” ujar seorang polisi yang menolak disebutkan namanya. (ant/afp/dwi)

Sumber :
• http://www.bbcindonesia.com
• Harian Umum Sore “ SINAR HARAPAN “
• ANTARA ( kantor berita Indonesia)
• AFP ( kantor berita Prancis)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar