Senin, 05 September 2011

SBY dan Ibu Ani Silaturahmi dengan Masyarakat di Istana Negara

Presiden SBY dan keluarga menerima masyarakat umum yang ingin bersilaturahmi di Istana Negara, Rabu (31/8) sore. (foto:abror/presidensby.info)

Sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan sebelumnya, Presiden Susilo Bambang Yudhyono dan Ibu Negara Hj. Ani Bambang Yudhoyono bersilaturahmi dengan masyarakat di Istana Negara, Rabu (31/1) sore. Silaturahmi atau open house ini merupakan rangkaian Hari Raya Idul Fitri 1432 H.

Presiden SBY dan keluarga menerima masyarakat umum yang ingin bersilaturahmi di Istana Negara, Rabu (31/8) sore. (foto:abror/presidensby.info)

Mengenakan batik berwarna hijau, Presiden SBY nampak serasi dengan Ibu Ani yang juga mengenakan kebaya dengan warna senada. Dalam kesempatan kali ini, putera bungsu Edhie Baskoro turut mendampingi Presiden SBY dan Ibu Ani bersilaturahmi dengan masyarakat.
 

Presiden SBY dan keluarga menerima masyarakat umum yang ingin bersilaturahmi di Istana Negara, Rabu (31/8) sore. (foto:abror/presidensby.info)

Mendapat kesempatan pertama untuk bersilaturahmi dengan Presiden dan Ibu Negara adalah masyarakat penyandang disabilitas. Pukul 14.30 WIB, masyarakat sudah diperbolehkan memasuki halaman Istana Negara, setelah sebelumnya menunggu di halaman gedung Sekretariat Negara. Tenda-tenda yang dilengkapi pendingin ruangan telah disiapkan agar masyarakat yang menunggu giliran tetap merasa nyaman. Diperkirakan total masyarakat yang bersilaturahmi dengan Presiden tahun ini sekitar 3.000 orang.
 
Presiden SBY dan keluarga menerima masyarakat umum yang ingin bersilaturahmi di Istana Negara, Rabu (31/8) sore. (foto:abror/presidensby.info)

Tepat pukul 15.00 WIB masyarakat mulai memasuki ruang tamu Istana Negara dan bersilaturahmi dengan Presiden dan Ibu Negara. “Mohon maaf lahir batin ya,” sapa Ibu Ani.

Salah satu masyarakat penyandang tuna daksa, Yadi Nuryadi, yang berasal dari Panti Sosial Bina Daksa (PSBD), Cengkareng,
Banten, mengatakan bahwa tadi Kepala Negara berpesan agar hati-hati dalam perjalanan pulang.

Yadi sendiri tidak sempat berdialog dengan Presiden karena antrean di belakangnya sudah panjang. “Saya senang, dan terharu,” kata Yadi usai mendapat kesempatan bersalaman dan bersilaturahmi dengan Presiden SBY dan keluarga.

Beberapa saat sebelum menerima masyarakat umum di Istana Negara, Presiden SBY sempat menerima Menteri Kelautan dan Perikanan Fadel Muhammad beserta kelurga dan jajaran pemerintah yang belum sempat bersilaturahmi pada pagi hari tadi. Rencananya, silatuhrahmi Presiden SBY dan Ibu Ani dengan masyarakat akan berakhir pada pukul 17.30 WIB.(presidenri.go.id)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar